Kapolsek Madapangga dan Anggota Qurban Satu Ekor Sapi
Cari Berita

Pasang iklan

 

Kapolsek Madapangga dan Anggota Qurban Satu Ekor Sapi

Senin, 17 Juni 2024

 BIMA. Gerbangntb com - Polres Bima di bulan Idul Adha 1445 H/2024 M ini, melakukan Qurban di sejumlah kantor Polsek di wilayah Kabupaten Bima. Salah satunya di Kantor Polsek Madapangga. Senin (17/06/2024).

AKBP Eko Sutomo S.IK melalui Kapolsek Madapangga, Ipda Kader mengatakan bahwa kegiatan Qurban, tidak hanya pada wilayah hukum Polsek Madapangga saja, melainkan pada seluruh Kantor Polsek Se-Kabupaten Bima, termasuk pada bagian dari Sub Sektor juga mendapat kebagian hewan korban. 

" Ini merupakan hakikat yang besar. Tentu dapat disimpulkan bahwa hakikat qurban adalah rasa tunduk kepada Allah SWT. Siapa pun yang mengerjakan amalan tersebut akan masuk dalam golongan orang-orang yang bertakwa, bersungguh-sungguh mengabdi kepada Allah, dengan rela mengorbankan harta, pikiran, tenaga, bahkan nyawanya sendiri, " tuturnya.

Kader menambahkan, Allah SWT telah mensyariatkan penyembelihan hewan atau qurban kepada setiap umat manusia. Tujuan qurban adalah berserah diri kepada Allah, sebagaimana yang dicontohkan oleh Nabi Ibrahim As. Begitu juga yang kita lakukan pada hari," uarnya. (B/07)