Foto; Saat lakukan tanam perdana Mangrove di Desa Darussalam. (Dokumetasi; Rio).
GERBANG NTB COM
BIMA. - Pernyataan tersebut disampaikan oleh Bupati Bima yang diwakili oleh Analis Muda SDA Pertanian, Kehutanan, Kelautan dan Perikanan Setda Bima Ario Mustika Wardani, SE pada saat kegiatan pencanangan Gerakan Sejuta Pohon Nasional yang dirangkaikan HUT ke-41 Pemuda Pancasila Marga. Yang berlokasi di pesisir Laut Desa Darussalam Kecamatan Bolo. Dalam sambutannya, Bupati Bima melalui Ario Mustika Wardani, SE mengatakan bahwa dengan dilaksanakanya kegiatan pencanangan yang dirangkaikan dengan penamanan Pohon Mangrove di pesisir pantai ini dalam rangka perlindungan terhadap sedimentasi, abrasi dan instrunsi air laut, penahan badai dan angin yang bermuatan garam, serta untuk menurunkan emisi karbon.
Secara ekologis hutan mangrove lanjut Ario Mustika, berfungsi sebagai tempat hidup, perlindungan dan sumber pakan bagi biota laut dan spesies yang ada di sekitarnya.
Sedangkan secara ekonomis hutan mangrove, sambungnya, berfungsi sebagai tempat rekreasi wisata, sumber bahan baku untuk bangunan dan kayu bakar serta sebagai sumber mata pencaharian masyarakat sebagai nelayan penangkap ikan, udang, kepiting dan lainnya. Oleh karena itu, saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang terlibat dan ikut serta menyukseskan kegatan ini dan berharap kegiatan ini dapat memberikan motivasi dan pemahaman kepada masyarakat terkait kelestarian hutan dan lingkungannya. Kutip Ario dari Ucapan Bupati dalam sambutan tertulisnya.
Sementara, Kades Darussalam Kecamatan Bolo, Abdurahman, menyampaikan bahwa dengan adanya penanaman ini kedepannya pohon Mangrove yang ditanam dapat kita jaga dengan baik kelestarianya, karena keberadaan mangrove ini dapat menurunkan emisi karbon dan mencegah abrasi dan instrusi air laut. Untuk itu mari kita jaga dan rawat sebaiknya, pesannya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Dandim 1608 Bima yang disampaikan oleh Kapten Infranteri Gontang P. Bahwa Kegiatan penanaman mangrove dalam rangka pemulihan ekosistem ini diharapkan dapat memulihkan atau memperbaiki kualitas serta mempertahankan hutan mangrove, kegiatan ini juga diharapkan dapat mengembalikan fungsi dan manfaat hutan mangrove baik secara fisik, ekologis dan ekonomis. Masyarakat diharapkan untuk ikut serta dalam menjaga ekosistem mangrove.
Menurut Ketua PC. Pemuda Panca Marga Suparman, Dj.SH dalam laporan bahwa kegiatan ini dalam rangka Dirgahayu HUT Ke – 41 PPM dimana dalam kegiatanya melakukan penanaman Pohon Mangrove sebanyak 2500 Pohon yang berlokasi di pantai pesisir desa Darussalam dan desa Nggembe, kecamatan Bolo, kegiatan ini juga dilaksanakan oleh PC.PPM yang berada di Kota Bima sebanyak 2.500 pohon. Untuk itu, dengan penanaman pohon ini diharaapkan dapat tumbuh dengan subur dalam rangka perlindungan terhadap sedimentasi/ abrasi laut. Imbuhnya.
Saat di lokasi, selanjutnya dilakukan penanaman pohon Mangrove di pesisir pantai desa Darusalam oleh Bupati Bima, Kabag Administrasi SDA, Pengurus, PC. PPM Cabang Bima, Camat Bolo, Unsur Aparat. Analis Muda SDA Pertanian, Kehutanan, Kelautan dan Perikanan Setda Bima, Ario Mustika Wardani, SE. (GN/01*)